SULAWESI.NEWS, KOTAMOBAGU – Jadwal pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Kotamobagu tahun 2021, masih menunggu rilis resmi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Hal itu, dikatakan Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu melalui Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Potensi, Yosnandi Damopolii, Senin (15/11/2021).
Dikatakannya, jika berdasarkan jadwal tes SKB akan digelar sekitar 27 November sampai 18 Desember 2021. Sedangkan untuk titik lokasi SKB, tetap dipusatkan di Kantor Regional (Kanreg) XI Badan Kepegawaian Negara (BKN) Manado.
“Kita tinggal menunggu kepastian jadwal dari BKN. Untuk pelaksanaan SKB, semua di BKN Manado. Jadi tidak ada opsi pilihan lokasi SKB, ketika peserta masuk ke akun untuk pilihan lokasi yang ada hanya Kantor Regional XI BKN Manado,” kata Yosnandi.
Ditambahkannya, pada pelaksanaan tes SKB, protokol kesehatan tetap menjadi utama, diantaranya hasil Test Antigen atau Test PCR serta masker.
“Terkait protokol kesehatan tetap menjadi utama pada pelaksanaan tes SKB,” kata Yosnandi memungkasi.
Untuk diketahui, sebanyak 673 peserta yang lulus dalam tes SKD akan mengikuti tes SKB CPNS Kotamobagu. (*)
Komentar