Bupati Boltim Lepas Dua Jamaah Umroh

Boltim, Terkini64 views

SULAWESI.NEWS, BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, melepas keberangkatan dua jamaah umroh asal Desa Tutuyan dan Desa Liberia.

Kedua jamaah tersebut yakni Roni Paputungan, Imam Masjid Nurjanah Desa Tutuyan dan Mat Anwar Mamonto, Pegawai Syar’i Desa Liberia.

“Dua orang ini diberangkatkan Umroh oleh pak Bupati. Mereka akan ke Manado pada tanggal 27 Mei 2022, dan ke Jakarta pada 28 Mei untuk bergabung dengan rombongan lainnya,” Ungkap Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Khaeruddin Mamonto, Rabu (25/5/2022).

Dirinya menjelaskan, saat di Jakarta, kedua jamaah asal Boltim bersama rombongan akan mengikuti Manasik dan selanjutnya akan berangkat ke Tanah Suci pada 29 Mei.

“Sebelum menuju ke Mekah, rombongan singgah terlebih dahulu di negara Oman, untuk wisata religi selama 1 hari dan lanjut ke Kota Medina untuk melaksanakan Ibadah Umroh selama 13 hari,” Terang Bullo, sapaan akrabnya.

Bullo menjelaskan, semua biaya keberangkatan sampai dengan pengurusan administrasi dan Uang Saku dibiayai oleh pak Bupati dengan uang pribadi.

“Insya Allah mereka akan berangkat dan kembali lagi ditengah keluarga dalam keadaan sehat walafiat,” Tutup Bullo. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *