SULAWESI.NEWS, KOTAMOBAGU – Taw Misteribox Aquatik Kotamobagu yang berlokasi di Jalan Veteran Kelurahan Motoboi Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan, setiap hari ramai dikunjungi masyarakat untuk membeli ikan hias.
Pemilik usaha Dino Adeng saat ditemui menjelaskan, bisnis Taw Misteribox Aquatik Kotamobagu sudah dibuka sejak tahun 2020 atau 1 tahun, dan menyiapkan berbagai macam ikan hias.
“Saya menyediakan berbagai macam ikan hias antara lain Kardinal tetra,
Semua jenis moli, Guppy, Cupang, Mas koki, Semua jenis ikan hias, dan pembuatan display aquascap,” jelasnya.
Dia menuturkan, awal membuka bisnis ikan hias ini melalui online dan setelah pelanggan sudah bertambah akhirnya membuka sebuah lapak, agar para pelanggan yang datang lebih nyaman.
Dan tujuan membuka usaha ini untuk memperkenalkan jenis-jenis ikan hias dari berbagai daerah karena terkadang peminat ikan hias belum mengetahui. “Untuk harga ikan hias mulai dari Rp5 ribu hingga Rp100 ribu per ekor. Dan perkembangan saat ini sangat baik, ada juga sering kehabisan stok ikan karena pelanggan banyak dan baru sebagian Jenis ikan yang di budidayakan, akan tetapi jika stok ikan habis dengan cepat di antisipasi,” terangnya.
Lanjutnya, pelanggan yang datang perhari kurang lebih 10 orang dan dari daerah yang ada di Bolaang Mongondow Raya (BMR). “Semoga usaha ini semakin di kenal masyarakat, lebih banyak pelanggan, dan pastinya dapat memberikan energi baru melalui bisnis ikan hias, dan bagi masyarakat yang ingin berkunjung langsung saja ke jalan Veteran kelurahan Motoboi kecil kecamatan Kotamobagu selatan dan bisa juga melalui via WhatsApp 0895804799150,” harapnya. (*)