oleh

Bupati Sachrul Hadiri Pisah Sambut Dandim 1303 Bolmong

SULAWESI.NEWS, BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, S.Sos, M.Si, menghadiri pisah sambut Pucuk pimpinan Komando Daerah Militer (Kodim) 1303 Kabupaten Bolaang Mongondow.

Letkol Inf Raja Gunung Nasution S.I.P, Dandim lama mendapatkan tugas baru sebagai Dandema Pusenif Kodiklatad, Bandung.

Sedangkan Letkol Inf Topan Anker, S.Sos yang sebelumnya Komandan Batalyon Raider Kodam Merdeka mendapatkan tugas sebagai Dandim 1303/Bolaang Mongondow.

Hadir dalam pisah sambut sejumlah kepala daerah di Bolaang Mongondow Raya di antaranya Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sam Sachrul Mamonto, dan Bupati Bolaang Mongondow Ir Limi Mokodompit.

Bupati Sachrul dalam pisah sambut mendoakan Letkol Inf R G Nasution kembali ke Sulawesi Sulawesi Utara sebagai seorang perwira tinggi.

“Saya tidak akan mengucapkan selamat tinggal untuk Dandim Nasution. Karena saya yakin suatu saat kita akan bertemu lagi. Saya doakan semoga kembali sebagai Danrem.” Ucap Bupati.

Di kesempatan itu, Bupati Sachrul mengungkapkan persahabatan yang telah terjalin cukup lama dengan Letkol Inf R G Nasution.

“Kami berkemah dalam satu tenda tidur dalam satu alas. Pulang dari camping saya sakit, yang lain juga. Saat ini kami minum dalam satu gelas, di situ semua persahabatan yang tulus terjalin.”ungkap Bupati.

Di akhir sambutannya Bupati Sachrul berharap, Letkol Inf R G Nasution dapat meneladani kepemimpinan Kasad TNI AD jend Dudung.

Menurut Bupati Sachrul, Jenderal Dudung memberikan contoh yang sangat baik.”Kasad memperlakukan semua anak buahnya sama. Tidak melihat perwira atau kopral.” Harap Bupati. ***

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *